PLN UP3 Manado Lakukan Pemeliharaan Jaringan Hari Ini, Sebagian Wilayah Minahasa Utara Alami Pemadaman Sementara

Dalam keterangan resmi yang diterima, PLN UP3 Manado menjelaskan bahwa pekerjaan pemeliharaan mencakup pemangkasan serta penebangan pohon yang berpotensi mengganggu jaringan, ditambah perbaikan pada konstruksi jaringan listrik tegangan menengah. Langkah ini dilakukan untuk mencegah gangguan yang bisa timbul akibat jarak vegetasi yang terlalu dekat dengan kabel listrik.

“Pemeliharaan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan pelayanan dan keandalan pasokan listrik serta demi keamanan bersama,” tulis PLN UP3 Manado.

Bacaan Lainnya

Kegiatan pemeliharaan dijadwalkan berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 14.45 WITA. Selama pekerjaan berlangsung, aliran listrik di beberapa titik wilayah Minahasa Utara akan dihentikan sementara.

PLN mengimbau masyarakat untuk menyiapkan kebutuhan listrik yang diperlukan serta memastikan peralatan elektronik dalam keadaan aman saat pemadaman berlangsung. Pemadaman terencana ini disebut penting untuk mengurangi potensi gangguan yang lebih besar di kemudian hari, terutama menjelang perubahan cuaca yang lebih ekstrem.

Melalui kegiatan pemeliharaan rutin ini, PLN berharap kualitas dan stabilitas pasokan listrik di Minahasa Utara dapat terus meningkat dan memberikan kenyamanan bagi pelanggan.

Berikut ini daftar titik lokasi terdampak pemeliharaan listrik hari ini, Selasa (21/10/2025):

Estimasi pukul 09.00-14.45 Wita
Kampung Baru
Pontoh
Lansa
Bulo
Darunu

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *