Manado, Koranmanadonews.com- Indonesia Observer merilis hasil surveinya untuk Pilkada Kota Manado 2024. Dari hasil tersebut, Pasangan Calon (Paslon) Wali dan Wakil Wali Kota Manado nomor urut 1 Andrei Angouw-Richard Sualang (AARS) unggul dengan 54,84 persen.Indonesian Observer merilis hasil survei Pilkada Manado 2024, Jumat (15/11/2024) di Cafe UMKM Taman God Bless Park, Manado, Sulut.
Petahana Andrei Angouw dan Richard Sualang (AARS) unggul jauh dengan 54.84 persen. Menyusul pasangan Jimmy Rimba Rogi dan Kristo Lumentut dengan 32.95 persen. Lalu Benny Parasan dan Bobby Daud dengan 6.78 persen.
Di nomor buncit ada Audy Karamoy dan Lucky Datau dengan 5.04 persen.
AA RS sesuai survei menang di hampir semua Kecamatan.
Founder Andre Mongdong menuturkan, AA RS masih dicintai warga Manado karena kinerja kepemimpinan yang kinclong.
“Ada 62.40 persen masyarakat yang percaya AA RS bisa menyelesaikan masalah, ada 59.11 persen warga yang sangat puas dan 16.67 persen warga puas dengan kepemimpinan AA RS,” katanya.
Ia menjelaskan, waktu survei 6 hingga 9 November 2024.
Teknik sampling adalah multi stage random sampling.
“Responden 516 orang di 11 kecamatan di Manado, margin of error 4.00 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen,” kata dia.
Sementara, Paslon nomor urut 3 Jimmy Rimba Rogi-Ivan Lumentut diangka 32,95 persen diikuti Paslon nomor urut 2 Benny Parasan-Boby Daud 6,78 persen dan Paslon nomor urut 4 Audy Karamoy-Lucky Datau 0,39 persen.
Diketahui, Indonesia Observer ini adalah salah satu lembaga survei lokal yang eksis. Lembaga ini dipercaya hasilnya akurat. Sebab, di Pilkada Manado sebelumnya, survei Indonesia Observer hanya beda tipis dengan hasil dari Komisi Pemilihan Umum.
Untuk waktu survei dari Indonesia Observer ini dilakukan sejak 6-9 November 2024. Dengan teknik sampling Multi Stage Random. Dan populasi masyarakat pemilih tersebar di 11 kecamatan dengan jumlah responden 516 orang serta margin eror 4,00 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
“Dari sampling tersebut kita gunakan populasi angka DPT Pilkada 2024 yakni 342.524 jiwa. Bukan berdasarkan jumlah penduduk Kota Manado,” ujar Noldy Salindeho, Peneliti Indonesia Observer, Jumat (15/11) di Manado.
Tak hanya itu saja, AARS juga mendapatkan kepercayaan masyarakat dalam menyelesaikan masalah Kota Manado selama menjabat. Dengan tingkat kepercayaan diangka 62,40 persen.
Dan tingkat kepuasan masyarakat pada AARS diangka 59,11 persen.
Andre Mondong juga menambahkan bahwa AARS semakin memperkokoh karena elektabilitas diangka 57 persen. Dengan durasi dua minggu, angka tersebut dinilai sulit terkejar. Sebab, kompetitor AARS masih diangka yang cukup jauh.
Menurutnya, pekerjaan dan penyelesaian masalah di Kota Manado menjadi pendongkrak utama dalam hal kepemerintahan.
“AARS terbukti banyak melakukan perubahan. Baik itu di bidang infrastruktur, penanggulangan banjir, sampah dan lainnya. Itu bisa terlaksana dengan baik dan terkonfirmasi lewat hasil survei ini,” kata Mondong.
Hasil survei itu menunjukan kinerja Pemkot Manado dibawa kepemimpinan AARS yang sangat tinggi dalam menyelesaikan masalah.
Sehingga masyarakat apresiasi itu dengan opini lewat survei dan tingkat kepuasan yang tinggi yakni hampir 70 persen.
“Ini modal dari AARS untuk kembali pimpin Manado. Dan ini hasil survei. Bukan opini kami. Tapi opini publik yang berhasil dicuplik lewat survei,” pungkasnya. (theo)